Selamat Datang Ramadhan..! Puasa telah dimulai. Mungkin ada sebagian dari
Teman yang agak sedikit merasa mengantuk karena
bangun sahur dini hari tadi. Maklum awal-awal puasa… Bagi Teman yang berpuasa harus menjaga kondisi tubuh agar tetap Fit agar
segala urusan tidak berantakan. Ada beberapa kiat-kiat khusus untuk
tetap Fit selama berpuasa.
1. Sahur dengan menu bernutrisi
Santap sahur pada dasarnya merupakan pengganti sarapan. Karena itu
jangan dilewatkan apalagi tidak ada makanan dan cairan yang masuk ke
dalam tubuh sepanjang hari. Oleh karena itu menu sahur harus memiliki
nutrisi juga cairan yang cukup. Menu bernutrisi bisa berupa sumber
karbohidrat (nasi kentang atau mie) dengan tambahan protein nabati
(tempe tahu kacang-kacangan) protein hewani (daging unggas ikan) serta
sayuran dan buah-buahan segar. Jangan lupa karena sahur dilakukan dini
hari sebaiknya makan dengan makanan dan minuman yang hangat dan segar
termasuk perbanyak minum air putih.
2. Akhirkan sahur & segerakan berbuka
Artinya mengerjakan makan sahur beberapa saat (sekitar 10 menit
sampai seperempat jam) sebelum adzan Subuh dikumandangkan dan sesegera
mungkin membatalkan puasa jika adzan Maghrib telah berkumandang. Hal
itu sesuai dengan hadist nabi. Logikanya puasa kita tidak berlangsung
begitu lama.
3. Berbuka dengan yang manis & hangat
Usahakan untuk berbuka puasa dengan pertama kali meminum minuman
yang hangat & manis. Minuman yang dingin akan mengejutkan alat
pencernaan karena mengakibatkan produksi asam lambung meningkat.
4. Bila
perlu konsumsilah vitamin yang diperlukan tubuh seperti vitamin A B1 B6
B12 dan C. Dengan begitu dapat meningkatkan daya tubuh agar tetap fit.
0 komentar:
Posting Komentar